Detail Berita


  • 27 Agustus 2024
  • 87
  • Berita

Pertemuan Nasional Tenaga Kesehatan dengan tema “Optimalisasi Peran Tenaga Kesehatan dan Tenaga Medis Melalui Interprofessional Collaboration dalam Mendukung Transformasi Sistem Kesehatan”

Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia mengadakan pertemuan yang diselenggarakan pada 19-21 Agustus 2024 di The Alana Yogyakarta Hotel & Convention Center. Sesuai dengan Undang-Undang No 17 tahun 2023 tentang Kesehatan, Konsil merupakan lembaga yang melaksanakan tugas secara independen dalam rangka meningkatkan mutu praktik dan kompetensi teknis keprofesian Tenaga Medis dan Tenaga Kesehatan serta memberikan perlindungan dan kepastian hukum bagi masyarakat. Pertemuan NAsional ini dihadiri oleh Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan Kementerian Kesehatan RI,  Ketua KTKI; President and Founder Management and Science University, Malaysia; Pejabat Eselon 2 di lingkungan Ditjen Tenaga Kesehatan; Direktur RS Pusat Otak Nasional Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta; Kolegium Neurologi; Kolegium Keperawatan; Ketua Umum PERSI; Ketua Umum ARSADA; Ketua Umum ADINKES Pusat, dan Kepala Dinas Kesehatan DIY.

Pelayanan kesehatan yang bermutu dapat diperoleh melalui praktik interprofessional collaboration Tenaga Kesehatan dan Tenaga Medis yang efektif. Pelaksanaan interprofessional collaboration dalam pelayanan kesehatan menggambarkan proses dimana para Tenaga Kesehatan dan Tenaga Medis dari berbagai disiplin ilmu berkolaborasi untuk menyediakan pelayanan kesehatan yang holistik dan terintegrasi untuk mencapai kesembuhan dan keselamatan pasien. Kolaborasi antar profesi Tenaga Kesehatan dan Tenaga Medis tentunya diharapkan dapat mengoptimalkan pelayanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat. Pertemuan Nasional Tenaga Kesehatan dengan tema “Optimalisasi Peran Tenaga Kesehatan dan Tenaga Medis Melalui Interprofessional Collaboration dalam Mendukung Transformasi Sistem Kesehatan” diselenggarakan dalam rangka akselerasi dan optimalisasi pelaksanaan interprofessional collaboration Tenaga Kesehatan dan Tenaga Medis.

Pertemuan ini dimaksudkan dapat mengoordinasikan, mengakselerasi dan mengoptimalisasikan peran Tenaga Kesehatan dan Tenaga Medis melalui interprofessional collaboration dalam Mendukung Transformasi Sistem Kesehatan, sehingga diharapkan dapat terwujudnya sinergi Pemerintah Pusat, Konsil, Pemerintah Daerah dan stakeholder terkait dengan optimalisasi pelayanan Kesehatan melalui Interprofessional Collaboration tenaga medis dan tenaga Kesehatan.

 

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 3.531
  • Bulan Ini

  • 3.094.979
  • Total Kunjungan

  • 26.109.719