Detail Berita


  • 20 Desember 2018
  • 1.177
  • Berita

Diseminasi Riskesdas 2018 : Penyakit Tidak Menular Naik Tajam

Riset Kesehatan Dasar 2018 yang telah dilaksanakan oleh Badan Litbang Kementerian Kesehatan sudah sampai pada tahap diseminasi hasil. Acara diseminasi hasil untuk Korwil 1 meliputi provinsi Nangro Aceh Darussalam, Riau, DKI Jakarta, Jawa Tengah, DIY, NTT dan Sulawesi Selatan sudah dilaksanakan di Batam pada tanggal 16-18 Desember 2018 yang lalu.

Pada kesempatan tersebut dipaparkan kembali hasil Riskesdas 2018 secara nasional dan secara khusus juga dipaparkan hasil Riskesdas per provinsi dalam wilayah Korwil 1. Kegiatan dibuka oleh Kepala Pusat Litbang Sumber Daya dan Pelayanan Kesehatan, Dr. dr. Irmansyah , Sp.KJ. Pada sambutan pembukaannya Kepala Pusat Sumber Daya dan Yankes Badan Litbangkes menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pihak yang secara langsung terlibat dalam pelaksanaan Riskesdas 2018 seperti BPS, PDGI, serta Dinas Kesehatan Provinsi Kepri sebagai tuanh rumah penyelenggaraan acara. Irmansyah juga menyampaikan agar hasil Riskesdas 2018 ini dapat dimanfaatkan oleh Dinas Kesehatan di daerah sebagai informasi untuk pengambilan kebijakan dan dapat ditindaklanjuti di daerah sesuai dengan hasil yang telah dipaparkan, khususnya indikator-indikator  yang secara signifikans mengalami peningkatan cukup besar seperti penyakit tidak menular.

Kegiatan tersebut diikuti oleh para Kepala Dinas Kesehatan Provinsi dan Kab/kota, Penanggungjawab Teknis (PJT), Penanggungjawab Operasional (PJO) dan Logistik (PJAL) baik di pusat, provinsi dan kab/kota dalam wilayah Korwil 1. Acara berlangsung selama 3 hari di Planet Holiday Hotel Batam.

Untuk wilayah DIY secara khusus banyak indicator yang mengalami peningkatan cukup besar seperti orang dengan gangguan jiwa berat dimana angkanya naik cukup tajam dari 2,7 per mil pada tahun 2013, menjadi 10 per mil pada tahun 2018. Selain itu juga indicator penyakit tidak menular seperti diabetes, strouke, hipertensi, kecelakaan dll juga mengalami peningkatan. 

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 27.978
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 21.363.088