Detail Info Kegiatan


  • 26 Juni 2018
  • 944
  • Info Kegiatan

Peningkatan Imunisasi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Swasta

Cakupan imunisasi di tingkat DIY yang sudah tinggi harus disertai dengan peningkatan kualitas penyelenggaraan imunisasi oleh pemerintah maupun swasta. Cukup tingginya partisipasi unit penyelenggaraan imunisasi oleh swasta di DIY, sehingga perlu untuk dilakukan update knowledge terhadap petugas imunisasi  swasta. Kegiatan tersebut rencananya akan dilaksanakan 3 (tiga) kali dalam setahun dengan anggaran APBD. Pertemuan pertama  terlaksana pada tanggal 12 April 2018 di Aula C Dinas Kesehatan DIY dengan peserta berjumlah 35 orang yang terdiri dari penanggungjawab imunisasi di fasilitas pelayanan kesehatan swasta. Pertemuan Peningkatan Imunisasi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Swasta selanjutnya akan dilaksanakan pada bulan Juni dan Agustus 2018.

Pada tanggal 26 Juni 2018 akan dilaksanakan Pertemuan Peningkatan Imunisasi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Swasta yang kedua bertempat di Aula Dinas Kesehatan DIY dengan mengundang 35 orang peserta yang terdiri dari petugas imunisasi puskesmas dan pelayanan swasta. Pertemuan ini akan dilaksanakan di Aula Dinas Kesehatan DIY.

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 22.407
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 21.162.782