Detail Berita


  • 21 Desember 2023
  • 599
  • Berita

Bapel Jamkessos Raih Predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)

Balai Penyelenggara Jaminan Kesehatan Sosial ( Bapel Jamkessos) Dinas Kesehatan DIY berhasil meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada penilaian Zona Integritas Tahun 2023. Predikat WBBM ini diraih setelah sebelumnya pada Tahun 2020 Bapel Jamkessos Dinas Kesehatan DIY meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Penghargaan predikat WBBM tersebut diserahkan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas kepada Kepala Bapel Jamkessos Dinas Kesehatan DIY, Dra. Henny Aprita Rahayuningsih, Apt., M.Si. pada Rabu (06/12) dalam acara Apresiasi dan Penyerahan Hasil Evaluasi SAKIP, RB, dan ZI Tahun 2023 di Nusa Dua Convention Center, Bali.

 

Bapel Jamkessos Dinas Kesehatan DIY menjadi satu-satunya unit kerja di Pemda DIY yang berhasil meraih predikat WBBM pada Tahun 2023 dan menjadi unit kerja peraih predikat WBBM kedua bagi Pemda DIY setelah Balai Laboratorium Kesehatan dan Kalibrasi Dinas Kesehatan DIY berhasil meraih predikat yang sama pada Tahun 2022 lalu.

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 15.967
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 21.108.785