Tetangga samping rumah pengepul sampah limbah makanan

Shinta Rabu, 21 Desember 2022 - 00:03:39

Mohon bantuannya kepada dinkes Jogja, saya punya tetangga samping rumah yang semua pengepul barang rosok kardus, botol, dan sampah kering lain. Tapi sejak 6 bulan terakhir mereka mengumpulkan sampah makanan di situ tanpa mempedulikan himbauan rt, rw, dukuh hingga kelurahan. Pihak terkait tidak mengatasi permasalahan kami ini. Karena baunya semakin hari amat sangat mengganggu lingkungan dan pasti berimas ke kesehatan di sekitarnya. Apalagi ini letak di lingkungan banyak anak dan lansia. Mohon bantuan dengan sangat pak.


Operator26 Desember 2022 - 13:51:08

Yth. Ibu Shinta Terima kasih atas informasi yang ibu sampaikan kepada Dinas Kesehatan DIY. Terkait penanganan sampah rumah tangga atau pencemaran lingkungan sebagaimana yg sdr sampaikan, sebenarnya aduan ini lebih tepat disampaikan kepada instansi yg mempunyai tugas dan kewenangan terkait pengelolaan sampah dan pengendalian pencemaran di masyarakat. Dalam hal ini adalah Dinas Lingkungan Hidup di kab/kota, dimana ibu tinggal. Namun karena pencemaran lingkungan akibat sampah yg tdk terkelola ini juga punya potensi resiko menimbulkan gangguan kesehatan ataupun menularkan penyakit, maka ibu kami sarankan untuk juga dapat menghubungi sanitarian puskesmas setempat untuk dapat dilakukan Inspeksi Kesehatan Lingkungan dan dapat juga dilakukan pengukuran kepadatan lalat agar diketahui apakah kepadatan lalat di tempat tersebut sudah melebihi nilai ambang batas atau belum dan apakah beresiko menimbulkan penyakit. Kami menyarankan agar permasalahan ini untuk dimusyawarahkan kembali dengan pengelola sampah (pengepul rosok), aparat setempat (kalurahan), Puskesmas dan Dinas Lingkungan Hidup agar semua bisa diselesaikan dengan baik di bawah koordinasi dan pengawasan aparat yang berwenang. Demikian, kami berharap masalah ini dapat diselesaikan dengan tuntas dan tidak ada yang saling dirugikan. Salam Sehat.

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 17.445
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 21.733.657