Detail Artikel


  • 11 September 2024
  • 77
  • Artikel

Sudah mulai masuk musim hujan nih, yukk Jaga Kesehatan dengan beberapa Tips dibawah ini !

Terkadang musim hujan membawa perubahan yang cukup signifikan terutama pada lingkungan dan Kesehatan tubuh. Curah hujan yang tinggi dapat meyebabkan kelembaban, banjir, dan lain-lain, dengan adanya kondisi tersebut maka penyebaran penyakit akan lebih mudah berkembang dan penyebarannya menjadi lebih cepat. Penyakit seperti flu, demam, batuk, diare, dan penyakit infeksi lainnya yang seringkali melanda saat musim hujan. Oleh karena itu, pentingnya untuk menjaga Kesehatan dan menerapkan langkah-langkah pencegahan selama musim hujan.  

1. Jaga Kebersihan Diri dan Lingkungan

Jaga kebersihan diri dengan mencuci tangan secara rutin menggunakan sabun dan air mengalir, terutama setelah beraktivitas di luar atau sebelum makan, untuk mencegah penyakit menular. Selama musim hujan, kebersihan lebih penting karena kuman dan bakteri mudah menyebar, serta genangan air dapat menjadi tempat berkembang biaknya nyamuk penyebar penyakit seperti demam berdarah. Pastikan untuk membersihkan potensi sarang nyamuk dan menutup rapat tempat penampungan air, serta rutin membersihkan lingkungan sekitar rumah.

2. Konsumsi Makanan Bergizi dan Minuman Sehat

Saat musim hujan, tubuh memerlukan kekebalan yang lebih baik untuk melawan infeksi. Konsumsilah makanan kaya vitamin dan mineral, seperti buah, sayuran, dan sumber protein sehat. Vitamin C meningkatkan daya tahan tubuh, sedangkan Vitamin D menjaga kesehatan tulang, terutama saat sinar matahari berkurang. Pastikan air yang diminum bersih dan aman, karena kualitas air dapat menurun akibat kontaminasi dari banjir atau pipa bocor. Gunakan air yang sudah dimasak atau disaring untuk menghindari penyakit seperti diare dan infeksi saluran pencernaan

3. Lindungi Diri dari Hujan dan Udara Dingin

Lindungi diri dari terkena hujan secara langsung, karena terkena hujan secara langsung dapat menyebabkan penurunan suhu tubuh yang tiba-tiba, yang berpotensi membuat tubuh lebih rentan terhadap infeksi seperti flu dan pilek. Jika terpaksa keluar saat hujan, pastikan mengenakan pakaian hangat seperti jaket atau payung untuk melindungi diri dari dinginnya cuaca.

4. Tetap Aktif dan Olahraga Ringan

Walau cuaca hujan dapat mengurangi keinginan untuk berolahraga, aktivitas fisik tetap penting untuk menjaga kesehatan dan kekebalan tubuh. Pilih olahraga ringan yang dapat dilakukan di dalam ruangan, seperti yoga, stretching, atau senam aerobik. Aktivitas fisik dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan memperkuat daya tahan tubuh .

5. Istirahat yang Cukup

Tidur yang cukup dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Hindari aktivitas yang berlebihan dan istirahatlah jika merasa lelah. Istirahat yang cukup juga dapat meningkat imunitas tubuh

6. Konsumsi Suplemen Bila Diperlukan

Jika asupan makanan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian, suplemen seperti vitamin C dan zinc bisa membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Namun, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum mengonsumsi suplemen.

7. Cek Kondisi Kesehatan Secara Berkala

Jika merasa kurang enak badan, segera periksakan diri ke dokter. Musim hujan sering kali memperburuk penyakit kronis seperti asma atau alergi, sehingga penting untuk selalu memantau kesehatan dan melakukan pemeriksaan rutin

Dengan menerapkan langkah-langkah atau tips diatas untuk menjaga Kesehatan  Ketika memasuki musim hujan, Masyarakat akan lebih siap dan sehat dalam menjalani aktivitas atau kegiatan pada musim hujan. Menjaga kesehatan saat musim hujan memerlukan perhatian khusus terhadap kebersihan diri dan lingkungan. Dengan langkah-langkah pencegahan yang tepat, risiko terkena penyakit bisa diminimalisir. Tetap waspada, terapkan pola hidup sehat, dan selalu siap menghadapi perubahan cuaca dengan bijak

 

Penulis : Afrinda Putri Pradita

Sumber :

Kementrian Kesehatan RI, Tips Sehat Selama Musim Hujan (2022)

Kementerian Kesehatan RI. Upaya Pencegahan Penyakit Menular Saat Musim Hujan (2022)

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 8.043
  • Bulan Ini

  • 3.094.979
  • Total Kunjungan

  • 26.216.325