Detail Info Kegiatan


  • 01 Juni 2022
  • 1.042
  • Info Kegiatan

Lansia Sehat, Indonesia Kuat

Hari Lanjut Usia Nasional diperingati setiap tanggal 29 Mei  setiap tahunnya. Hal yang mendasari dipilihnya tanggal tersebut adalah pada saat mempersiapakan kemerdekaan RI, Dr. KRT Radjiman Widyodiningrat memimpin Sidang BPUPKI yang pada saat itu beliau sudah lanjut usia. Untuk menghormati jasa para pejuang yang tetap berkontribusi walaupun diusia lanjut, Presiden Soeharto pada tahun 1996 mencetuskan Hari lanjut Usia Nasional.

Menginjak tahun ke 26 Hari Lanjut Usia, tahun ini pemerintah melalui Kementrian Sosial mengangkat tema Lansia Sehat, Indonesia Kuat. Serangkaian acara peringatan HLUN dilaksanakan di tingkat pusat dan daerah.

Peringatan HLUN di DIY disemarakkan dengan berbagai agenda lintas sektor, yaitu acara Webinar Lansia Tangguh dan Bermartabat di Era Now yang diadakan oleh BKKBN perwakilan Yogyakarta. Kepala Dinas Kesehatan DIY menjadi salah satu narasumber dalam webinar yang dilaksanakan secara daring pada tanggal 30 Mei 2022. Drg. Pembayun Setyaningastutie, M.Kes menyampaikan materi Lansia SMART (Sehat, Mandiri, Aktif dan Produktif) melalui Layanan Terintegrasi. Beliau menyampaikan bahwa “ berdasarkan data BPS DIY 2019-2021,  Usia Harapan Hidup di DIY meningkat dari 74,92 tahun menjadi 75,04 tahun.”  Masalah kesehatan lansia dengan ketergantungan total juga mencapai 1,81% di tahun 2021. Serta penyakit terbanyak yang menyerang kesehatan lansia adalah Hipertensi, Diabetes, Osteoarthtis, jantung dan Stroke.

Sistem kesehatan sudah bergerak dari segala aspek, mulai dari promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif. Pelayanan Kesehatan lansia juga sudah diupayakan dari segi fasilitas dan kenyamanan bagi lansia.  DI DIY  sebanyak 109  dari 121 Puskesmas berstatus Santun Lansia, RS juga menyediakan pelayanan geriatri, dan mengembangkan pelayanan Perawatan Jangka Panjang (PJP).  Sesuai dengan amanat Perda DIY No 3 tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Kesejahteraan Lanjut Usia dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan lanjut usia di DIY.

Selain itu, Acara Puncak HLUN Peringatan diselenggarakan oleh Pemda DIY pada tanggal 31 Mei 2022 di Banteng Vredeburg. Kegiatan ini mengundang Perwakilan Lansia dari 5 Kab/Kota, perwakilan dari OPD terkait di lingkungan Pemda DIY dan Kab/Kota.  Acara dibuka secara langsung oleh Wakil Gubernur DIY Sri Paduka Paku Alam X dan disemarakkan dengan menghadirkan praktisi kesehatan yaitu Dr. dr. Probosuseno, Sp.PD-KGer, FINASIM, SE, MM, Ketua DPRD DIY  Nuryadi, S.PD dan Ketua II Komda Lansia Drs. Sulistyo, SH,. CN., M.Si.

Sri Paduka Paku Alam X menyampaikan nasehat bagi generasi muda yaitu “orang tua yang telah berusia lanjut merupakan sumber nasehat dan restu sehingga harus dihormati dan mendapatkan kebahagiaan terutama dalam lingkungan keluarga”.

Momen peringatan Hari Lanjut Usia diharapkan mampu meningkatkan kerjasama kemitraan lintas program, lintas sektor, perusahan, perguruan tinggi dan seluruh masyarakat DIY untuk bersama-sama mewujudkan cita-cita meningkatnya kesejahteraan lansia di DIY.

 Selamat hari Lanjut Usia Nasional. (ryp)

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 2.606
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 21.006.367