Lowongan Technical Officer untuk Public Private Mix – Batch 4

  • Administrator
  • 6.585 Kali Dibaca
  • 26 April 2021

Technical Officer untuk Public Private Mix (TO PPM) –  Batch 4

Fungsi Pekerjaan:

Bertanggung jawab dalam mendukung dan menyusun program, memastikan keterlibatan sektor swasta maupun pemerintah, memfasilitasi dan mengkoordinasi kerja sama di antara keduanya dalam rangka membangun jejaring dengan lintas profesi untuk mencapai target program penanganan tuberkulosis di Indonesia

 

Kriteria:

  1. Minimal S1 di bidang Kesehatan/ lulusan Kedokteran/ Dokter Umum lebih diutamakan
  2. Bersedia ditempatkan di provinsi sesuai dengan peruntukkan tempat tugas
  3. Minimal berpengalaman kerja selama 2 tahun di bidang kesehatan, pengalaman bekerja di program TB menjadi nilai tambah
  4. Mempunyai motivasi tinggi, mandiri, mampu bekerja sama dalam tim, mampu melakukan analisis dan penyelesaian masalah
  5. Memiliki kemampuan komunikasi dan negosiasi yang baik
  6. Mempunyai kemampuan mengoperasikan komputer, MS Office dan akses email/internet dengan baik
  7. Diutamakan mempunyai kemampuan penggunaan aplikasi analisis data (Stata, SPSS, dll) dan pemetaan (quantum GiS Arc GIS, dll)
  8. Mampu melakukan identifikasi masalah, menyusun rencana kerja, materi presentasi dan membuat laporan dengan baik
  9. Memiliki kemampuan problem solving, inovasi tinggi serta mental model yang positif dalam menghadapi tantangan pekerjaan di lapangan
  10. Mampu mengakses aplikasi SITB dan Sistem Informasi untuk melakukan pengolahan dan pelaporan data
  11. Memiliki kemampuan bahasa Inggris secara aktif
  12. Mampu bekerja di bawah tekanan/ tenggat waktu yang ketat
  13. Bersedia melakukan perjalanan dinas ke kabupaten/kota
  14. Usia maksimal 50 tahun

 

Deskripsi Pekerjaan :

  1. Mendukung Dinkes dalam memfasilitasi keterlibatan fasilitas kesehatan termasuk layanan swasta dan pihak terkait lainnya dalam implementasi PPM ditingkat provinsi dan/atau kabupaten/kota;
  2. Berkomunikasi dan berkoordinasi dengan stakeholder terkait tingkat provinsi dan/atau kabupaten/kota, seperti organisasi profesi, asosiasi fasyankes, dan BPJS Kesehatan;
  3. Mengkoordinasikan dan mendorong penerapan jejaring layanan TB di fasyankes;
  4. Melakukan supervisi pelayanan kesehatan ke Provinsi dan Kabupaten/Kota, serta fasilitas kesehatan termasuk layanan swasta untuk memastikan kualitas implementasi program nasional TB dan jejaring PPM, termasuk melakukan analisis dan tindak lanjut dari hasil supervisi lapangan;
  5. Terlibat aktif dalam memberikan masukan teknis dalam pengembangan strategi, rencana kerja dan penyusunan kegiatan terkait PPM tingkat provinsi;
  6. Memberikan bantuan teknis kepada Dinkes dalam penyusunan dokumen pembelajaran program TB dan intervensi program TB, termasuk memberi masukan dalam implementasi pembelajaran program untuk melakukan penyesuaian terhadap rencana program yang sedang berjalan dan menjadi masukan dalam perencanaan terkait PPM;
  7. Membantu dalam pengumpulan, validasi dan pelaporan data terkait PPM;
  8. Melakukan analisis data rutin dan sesuai kebutuhan terkait pencapaian PPM
  9. Mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai tenggat waktu yang telah ditetapkan, termasuk setiap tambahan pekerjaan sesuai arahan pimpinan

 

Untuk area penempatan:

No

Provinsi

Jumlah TO PPM

1

Yogyakarta

1

2

NTB

1

 

Penyampaian berkas lamaran berupa Surat Lamaran Pekerjaan silahkan klik LINK berikut. Untuk mengirimkan berkas lamaran paling lambat tanggal 30 April 2021 pukul 16.00 WIB.

 

Kontak Kami

JL. Gondosuli No.6 Yogyakarta Kota Yogyakarta DIY 55231 Indonesia
dinkes@jogjaprov.go.id
+62274563153
(0274)512368

Kunjungan

  • Hari Ini

  • 21.783
  • Bulan Ini

  • 1.728.429
  • Total Kunjungan

  • 20.072.009